AC Milan sudah menyepakati nilai transfer Leonardo Bonucci bersama dengan Juventus. Jika Bonucci lolos tes kesehatan medis. Dia akan mendapat kontrak lima tahun.
“AC Milan FC memberikan konfirmasi kepada media dan pendukung tim kalau telah sepakati nilai transfer Leonardo Bonucci bersama Juventus. Dia akan segera resmi menjadi skuad kami apabila sang pemain telah lolos tes medis.” demikian pernyataan AC Milan dalam website resminya.
“Apabila dirinya telah lolos dalam menjalani tes kesehatan bersama dengan dokter tim medis tim dalam beberapa hari kedepan, kami telah mempersiapkan kontrak selama lima tahun untuk di tanda tangani Bonucci, kami merasa senang bisa mendapatkan pemain yang cukup tangguh ini, kami yakin kehadirannya dalam tubuh tim akan membuat barisan belakang tim menjadi lebih kokoh.” sambung pernyataan tersebut.
Dalam seminggu terakhir telah terbersit kabar Leonardo Bonucci ingin meninggalkan Juventus dan klub tujuannya adalah AC Milan. Sebelumnya banyak pihak yang tidak menyangka akan terjadi. Mantan bomber Juventus, Alessandro Del Piero bahkan menilai ini adalah canda gurau semata. Kini dia juga terkejut dengan transfer ini.
Kepergian Bonucci dari Juventus Stadium tidak banyak karena kabarnya hubungannya dengan pelatih Max Allegri sudah memburuk setelah Bianconeri dikalahkan Real Madrid di final Liga Champions akhir musim lalu.
Bonucci sendiri sebenarnya mempunyai kesempatan untuk bermain di Liga Inggris karena Manchester City dan Chelsea sangat tertarik untuk merekrutnya.
Namun Bonucci yang juga pernah bermain dengan Inter Milan itu lebih memilih untuk bermain dengan Milan karena semua keluarganya berada di Italia.
Untuk menebus Bonucci dari Juventus. AC Milan dikabarkan harus mengeluarkan dana sebesar 42 juta euro yang bisa diangsur selama tiga kali.
Bersama dengan Milan, Selain dapat kontrak lima tahun, Bonucci kabarnya akan mendapat gaji sebesar 6,5 hingga 8 juta euro. Milan sendiri setelah di ambil alih oleh pemilik baru memang di beri dana yang tidak terbatas untuk merekrut pemain baru pada musim panas ini. Semoga dengan hadirnya sejumlah pemain handal dalam tubuh tim Rossoneri. Mereka bisa sukses pada musim yang baru nanti. (AK)
Milan Sepakati Nilai Transfer Bonucci dengan Juve,